Berita

Jalan Tol Jawa Tengah di Bangun dari Bahan Bambu

  • 09-06-2024
  • pidodowetan
  • 495

Provinsi Jawa Tengah akan segera mempunyai jalan tol yang dibangun yang salah satu bahannya dari bambu.

Jalan tol di Jawa Tengah yang dibangun dari bahan bambu ini adalah Jalan Tol Semarang - Demak seksi 1 yaitu ruas Semarang - Sayung. Dilansir dari Instagram @pupr_binamarga, ruas jalan tol ini dibangun pada lokasi perairan dengan kondisi tanah yang lunak. Hal tersebut yang membuat ruas jalan tol ini dibangun menggunakan matras bambu sebagai platform. Matras bambu yang sudah dirakit akan dilapisi dengan geotextile 200 kilo newton, lalu dilakukan penimbunan preloading berupa pasir laut di setiap lapisan.

Nantinya, matras bambu yang digunakan untuk membangun ruas jalan tol ini tidak akan mengambang di permukaan laut, namun akan turun setelah ditimbun hingga menyentuh seabed.

Diketahui, jalan tol ini juga memiliki fungsi sebagai tanggul laut untuk mencegah banjir saat pasang laut menuju ke daratan Kota Semarang, Jawa Tengah.

Pembangunan Jalan Tol Semarang - Demak seksi 1 yaitu ruas Semarang - Sayung ini menelan dana dengan nominal yang fantastis. Jalan tol yang dibangun dari bahan bambu ini menelan dana pembangunan hingga tembus Rp10,9 triliun.

Sebagai informasi, Jalan Tol Semarang - Demak dibangun sepanjang 26,95 kilometer dan terdiri dari 2 seksi.

Seksi 1 Jalan Tol Semarang - Demak yaitu ruas Semarang-Sayung sepanjang 10,64 kilometer dan seksi 2 yaitu ruas Sayung - Demak sepanjang 16,31 km.

Pembangunan pada seksi 1 yaitu ruas Semarang-Sayung diketahui menelan biaya Rp10,9 triliun dan seksi 2 ruas Sayung-Demak dibangun dengan biaya investasi sebesar Rp5,9 triliun.

Sehingga, Jalan Tol Semarang - Demak dibangun dengan total biaya mencapai Rp16,8 triliun.

Jalan Tol Semarang - Demak ruas Sayung - Demak sepanjang 16,31 kilometer telah beroperasi sejak Februari 2023 lalu.

Sedangkan, Jalan Tol Semarang - Demak ruas Semarang - Sayung sepanjang 10,64 kilometer masih dalam tahap pembangunan dan ditargetkan rampung pada Februari 2027 mendatang.

Jalan Tol Semarang - Demak disebut sebagai 'Tol Atlantis' karena dibangun di atas Laut Jawa dan juga digunakan sebagai tanggul laut. ***

sumber https://www.ayobandung.com/umum/7912866146/jawa-tengah-bakal-punya-jalan-tol-yang-dibangun-dari-bahan-bambu-pembangunannya-telan-dana-hingga-tembus-rp109-triliun. diakses pada hari minggu, 09 Juni Pukul 12.10 WIB

 

Share :

Cuaca Hari Ini

Kamis, 22 Agustus 2024 21:36
Awan Mendung
28° C 26° C
Kelembapan. 75
Angin. 0.89